www.detikinet.com - Masa depan dunia game mobile ada di tangan Apple dengan perangkat andalan iPod dan iPhone-nya. Konsol game portabel tradisional seperti Nintendo DS dan Sony PSP bakal digilas oleh kedua produk tersebut. Itulah pernyataan penuh optimisme dari Greg Jozwiak, Vice President Apple.
"Lebih dari 1500 game tersedia untuk iPod Touch dan iPhone. Itu berarti lebih banyak dari yang tersedia untuk PSP dan DS. Hanya beberapa bulan kami sudah mencapainya, maka lihat saja apa yang terjadi pada enam bulan atau setahun ke depan," papar Jozwiak seperti dilansir Telegraph, Kamis (13/11/2008).
Tak hanya itu, Jozwiak mengemukakan alasan lain di balik keoptimisannya itu. Misalnya, kapabilitas grafis di iPod dan iPhone diklaim lebih mumpuni, layarnya lebih besar serta didukung keberadaan toko aplikasi online. Itulah sebabnya ia berani mengatakan bahwa iPod dan iPhone adalah masa depan dunia game.
"Kapabilitas grafis dan aplikasi kami lebih bagus daripada pihak manapun. Kombinasi ini membuat kami adalah penantang besar di arena pasaran game," tambah Jozwiak.
Jozwiak tak lupa menggarisbawahi bahwa game yang tersedia untuk iPod dan iPhone lebih murah daripada yang dijual untuk Nintendo dan Sony. Tampaknya para pesaing patut waspada karena pernyataan Jozwiak tersebut menandakan Apple serius mengembangkan industri game di perangkat portabel.
CRAZY RICH ASIANS (2018)
6 years ago
0 comments:
Post a Comment